Saat ini, perawatan kulit terutama wajah tidak lagi hanya menjadi tren. Namun sudah menjadi salah satu kebutuhan yang cukup penting untuk masyarakat, baik laki-laki maupun perempuan.
Sehingga tidak heran apabila kebutuhan kosmetik semakin meningkat. Hal ini juga yang menjadi alasan semakin banyak brand kosmetik yang muncul.
Untuk mendapatkan produk kosmetik pun juga mudah, bisa secara offline maupun online. Skincare menjadi produk kosmetik yang paling banyak diminati untuk perawatan kulit wajah.
Ada banyak jenis skincare yang dapat digunakan dengan berbagai manfaat yang bisa didapatkan seperti facial wash, essence, serum, toner, moisturizer, hingga sheet mask.
Dibandingkan jenis skincare yang lain, sheet mask masih dianggap remeh. Padahal dibalik kemasannya yang praktis, sheet mask memiliki berbagai manfaat.
Dalam satu sachet sheet mask biasanya terdapat masker melembabkan yang memiliki kandungan antioksidan dan juga essence. Yang menarik, manfaatnya bisa langsung dirasakan setelah digunakan.
Review Sheet Mask MS Glow
Tidak heran apabila MS Glow selaku brand kosmetik lokal mengembangkan sheet mask untuk memenuhi berbagai kebutuhan akan perawatan wajah. Belum lama ini, MS Cosmetic by MS Glow meluncurkan empat varian sheet mask, yaitu Hyaluronic Acid, Salmon DNA, Ceramide, dan Marine Collagen.
MS Cosmetic sendiri merupakan brand kosmetik yang dimiliki oleh salah satu founder MS Glow, yaitu Maharani Kemala.
Ada banyak sekali manfaat maupun keunggulan dari setiap varian sheet mask yang bisa dipilih berdasarkan kebutuhan maupun tipe kulit. Berikut penjelasan dari masing-masing sheet mask :
Hyaluronic Acid
Varian yang pertama yaitu sheet mask Hyaluronic Acid yang memiliki manfaat sebagai masker melembabkan maupun menenangkan kulit wajah.
Sheet mask yang satu ini lebih diutamakan untuk kulit wajah yang kering, mengalami iritasi, bahkan terbakar yang disebabkan oleh paparan dari sinar matahari.
Salmon DNA
Selanjutnya ada sheet mask Salmon DNA dengan kelebihan mampu menghidrasi dan juga mencerahkan kulit wajah.
Tidak hanya itu, sheet mask yang satu ini juga dapat melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan dini, meningkatkan elastisitas pada kulit, mendorong terjadinya penyembuhan, serta proses peremajaan pada kulit.
Ceramide
Berikutnya varian Ceramide yang bermanfaat untuk membuat kulit menjadi lebih cerah dan melembabkan kulit wajah.
Sheet mask yang satu ini diperkaya dengan tiga jenis kandungan ceramide yang berkhasiat dalam proses memperbaiki skin barrier dan tekstur kulit yang mengalami kerusakan.
Tidak hanya itu, tiga jenis ceramide tersebut juga bermanfaat untuk mencegah kulit mengalami hidrasi dan kehilangan nutrisi yang dibutuhkan. Varian ini juga bermanfaat untuk memperkuat jaringan kulit.
Marine Collagen
Yang terakhir terdapat sheet mask yang diperkaya dengan kandungan marine collagen. Sheet mask ini merupakan masker melembabkan dengan berbagai manfaat lain seperti membuat kulit menjadi kenyal, mencegah terjadinya penuaan dini, menjaga elastisitas kulit, dan memberikan nutrisi hingga ke lapisan kulit yang paling dalam.
Tentunya, untuk mendapatkan semua manfaat dari sheet mask tersebut cara penggunaannya harus tepat. Hal pertama yang harus diperhatikan adalah kebersihan wajah sebelum menggunakan sheet mask.
Terutama wajah yang sebelumnya menggunakan makeup harus dibersihkan sampai benar-benar bersih.
Wajah yang bersih dari segala kotoran hingga makeup akan mempermudah dalam proses penyerapan serum atau essence ke dalam kulit.
Selanjutnya penggunaan sheet mask harus disesuaikan dengan wajah hingga pas dan menempel sempurna. Hal ini agar essence dapat diserap oleh kulit wajah secara merata.
Untuk sheet mask yang kebesaran dapat disiasati dengan cara dipotong atau sedikit dilipat pada bagian tengah agar pas di wajah. Sedangkan untuk durasi penggunaan sheet mask idealnya selama 15 hingga 20 menit.
Simak juga:
Demikian sedikit tentang review sheet mask dari MS Glow dan cara penggunaannya yang tepat. Keempat varian sheet mask tersebut merupakan bentuk sekaligus bukti dari komitmen MS Glow untuk terus memberikan inovasi dan juga terobosan dalam memberikan produk terbaiknya bagi masyarakat Indonesia.
Diharapkan keempat varian sheet mask tersebut dapat menjadi produk unggulan dalam negeri karena kualitasnya yang mampu bersaing dengan berbagai produk dari luar negeri.
Selain itu, sheet mask ini juga diharapkan dapat memberikan solusi untuk berbagai masalah kulit yang dialami oleh masyarakat Indonesia.